Mahar dengan Kepala Manusia
Posted by
yudijs | Digital News 4U at Minggu, 31 Oktober 2010
Share this post:
|
Tradisi dalam pernikahan setiap daerah
berbeda-beda. Pada umumnya,
saat melamar pihak laki-laki
akan memberi barang-barang
tradisional yang terbuat dari
emas atau perak dalam bentuk
perhiasan, hewan ternak atau
sejumlah uang kepada pihak
perempuan.
Namun lain halnya dengan
tradisi suku Dayak Iban pada
zaman dahulu yang mendiami
Desa Dayak Landau Podah,
Kabupaten Sekadau, Kalimantan
Barat. Tradisi Ngayau berlaku
sebagai suatu proses
persetujuan untuk menikahi
perempuan Dayak dengan
memberikan kepala manusia
sebagai maharnya.
Cerita Amir Syarif Siregar,
peserta Aku Cinta Indonesia
(ACI) detikcom, selama berada di
rumah betang tempat
penyimpanan tengkorak kepala
manusia dari zaman dahulu yang
ditemani kepala adatnya
langsung.
"Sebelum lamarannya diterima
oleh pihak keluarga perempuan,
calon pria diharuskan berburu
kepala dari desa lain dan
dipenggal. Lalu dikasih ke pihak
perempuan, apabila diterima
maka akan diberikan kain tenun
yang dibuat sendiri oleh
perempuan dayak," ujar Amir,
ketika dihubungi detikcom,
Jumat (29/10/2010).
"Penggalan kepala manusia
menandakan keseriusan pria
dayak terhadap perempuan
dayak yang akan dinikahinya," sambungnya.
"Kepala manusia yang telah
di penggal disimpan di rumah
betang, rumah adat," lanjut
Diana Suciawati, rekan satu tim
Amir.
"Waktu mendengar di dalam
rumah ini terdapat tengkorak
manusia, aku kira tengkorak
manusia purba. Ternyata
manusia yang dikorbankan
untuk mahar bagi orang dayak
yang ingin menikah," tutur Amir.
"Awalnya aku gak berani untuk
pegang tengkoraknya. Tapi
sebelumnya aku "permisi dulu" supaya gak terjadi apa-apa.
Gak terlalu menyeremkan sih
karena ramaian, jadi gak
takut, "sambung Diana sembari
tertawa.
"Tapi sekarang sudah lama
sekali tidak dilakukan lagi, dan
diganti dengan hewan ternak
yang mereka miliki. Ngeri juga
kalau masih ada sampai
sekarang ya..
Artikel Terkait:
- Id-Toyota.Com Memberikan Info Toyota Terbaru
- 8 Danau Bawah Tanah Yang Menajubkan
- Foto-foto Metode Penyembuhan Bayi dengan Diinjak-injak dari India:
- Cupang di Leher yang Bikin Stroke
- Restoran Terjorok, Makan di Closet
- 20 Polisi Kena Tilang
- Daftar 40 Orang Terkaya Indonesia
- Iklan Parfum yang Menonjolkan Keindahan Tubuh Selebritis
- Masturbasi Bukan Cuma Hobi Manusia Binatang Juga Hobi
- Kiat Sukses Minta Naik Gaji Kepada Bos